Featured Post

Recommended

Sistem Informasi Manajemen Data Honorer Daerah

Sistem Informasi Manajemen Data Honorer Daerah (sihonda) - Adalah Sistem yang dapat mengelola kepegawaian sebuah instansi, mulai dari mengel...

Sistem Informasi Manajemen Data Honorer Daerah

Sistem Informasi Manajemen Data Honorer Daerah

Sistem Informasi Manajemen Data Honorer Daerah (sihonda) - Adalah Sistem yang dapat mengelola kepegawaian sebuah instansi, mulai dari mengelola data karyawan, sampai dengan mencetak laporan. Cocok untuk anda yang sedang membutuhkan kepengelolaan data karyawan.

Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan PHP, MySQL, JavaScript, Bootstrap, DataTable, PDF Report, dan login yang multiuser.

 Fitur Program :

Admin

Master Data

  • Kelola Data Pegawai
  • Kelola Data Pendidikan
  • Kelola Data Fungsional
  • Kelola Data Unit Kerja
  • Kelola Data Mutasi
  • Kelola Data Upah
Master Laporan
  • Laporan Pegawai Aktif/Nonaktif
  • Laporan Penempatan Pegawai
  • Laporan Nomonatif Pegawai
  • Laporan TMT
QR Code
Direct link untuk informasi detail pegawai tersebut.
 



 
Administrator
  • Manajemen User Login
  • Pengaturan Sistem
  • Pengaturan link QR Code
  • Pengaturan Surat/SK

 

Jika berminat bisa menghubungi saya di wa 085354242085

Mengatasi "Could not get lock /var/lib/apt/lists/lock" di Ubuntu

Mengatasi "Could not get lock /var/lib/apt/lists/lock" di Ubuntu

Ketika saya ingin melalukan update software menggunakan terminal, namun menjumpai error berikut:

E: Could not get lock /var/lib/apt/lists/lock. It is held by process 1916 (packagekitd)

N: Be aware that removing the lock file is not a solution and may break your system.
E: Unable to lock directory /var/lib/apt/lists/

Hal ini terjadi bisa dikarenakan beberapa program juga sedang melakukan update. Seperti contohnya Software Center di Ubuntu, sehingga ketika program sedang melakukan update system atau menginstall aplikasi baru, maka dpkg file akan terkunci (Debian package manager).

Penguncian ini dilakukan untuk menghindari dua proses tidak dilakukan bersamaan yang kemungkinan dapat menyebabkan kerusakan pada sistem.

Untuk mengetahuinya, sobat bisa mengecek software center. Kemungkinan ada update yang sedang berjalan. Atau bisa menggunakan perintah:

$ ps aux | grep -i apt

Atau cara simplenya sobat bisa menggunakan perintah berikut:

$ sudo killall apt apt-get

Jika cara tersebut tidak bekerja, gunakan perintah berikut:

$ sudo rm /var/lib/apt/lists/lock
$ sudo rm /var/cache/apt/archives/lock
$ sudo rm /var/lib/dpkg/lock
Kemudian konfigurasi ulang packages:
$ sudo dpkg --configure -a

Sekarang, jalankan perintah apt update. Done


SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT


 

Cara Memindahkan Menu Taskbar di Windows 11

Cara Memindahkan Menu Taskbar di Windows 11

Menu Taskbar yang hadir di Windows 11 kali ini memiliki perubahan letak posisi yaitu berada ditengah-tengah. Ya memang untuk menjadikannya tampil beda dengan Windows versi sebelumnya, maka dibuatlah seperti itu.

Nah bagi sobat ingin memindahkan letak posisi Menu Taskbar tersebut, berikut caranya :

  1.  Klik kanan pada taskbar

  2. Pada tampilan Personalize > Taskbar pilih Taskbar behaviors.

  3. Lalu pada Taskbar alignment, ubah Center menjadi Left

  4. Done

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT



Cara Mengganti Versi PHP di Windows

Cara Mengganti Versi PHP di Windows


Ketika kita mengerjakan sebuah project website atau yang semisalnya dengan menggunakan bahasa pemograman php, adakalanya memilih maupun mengganti versi php yang digunakan merupakan salah satu cara untuk lebih memaksimalkan produktifitas. Baik dari sisi development atau hanya sekedar pengujian program.

Untuk mengecek versi berapa php yang saat ini sedang digunakan, buka Command Prompt lalu ketikkan perintah berikut :

php -v


Untuk teman-teman yang menggunakan git bash, perintah tadi juga dapat digunakan.

Mengganti Veri PHP

Pastikan sudah ada / terinstall di komputer versi php yang akan digunakan dan tau dimana letak direktorinya.

Untuk mengetahui dimana direktori php saat ini, gunakan perintah berikut. Sayangnya perintah ini tidak bisa dijalankan pada command prompt maupun powershell, disini saya menggunakan GitBash. Jika teman-teman penasaran atau ingin mencobanya, silahkan diinstall.

which php


Nah, untuk mengganti versi php, buka Control Panel > System and Security > System. Pilih Advanced system settings pada menu bagian kiri.


Pilih Environment Variables...


Pada listbox System variables, pilih Path > Edit




Pilih path php, klik Edit lalu isi dengan direktori php yang akan digunakan. Jika sudah, Klik OK.


Cek kembali versi phpnya dengan perintah php -v. Jika belum terganti, silahkan restart komputer dan cek kembali. 😉

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT



Ngrok: Web Server Lokal

Ngrok: Web Server Lokal


Apa itu ngrok? Adalah sebuah aplikasi yang memungkinkan kita untuk meng-onlinekan (mengekspos) web server yang dihosting secara lokal dikomputer kita ke public internet.

Nah, buat yang mau ngehosting aplikasi webnya tapi bingung mau hosting dimana, atau terkendala blablabla ini itu, Ngrok bisa dijadikan solusi.


Persiapan

1. Download

- Linux x64 https://bin.equinox.io/c/4VmDzA7iaHb/ngrok-stable-linux-amd64.zip.

- Windows x64 https://bin.equinox.io/c/4VmDzA7iaHb/ngrok-stable-windows-amd64.zip.


2. Ekstrak

$ unzip /path/to/ngrok.zip

Untuk pengguna Windows, cukup klik nanan 'Extract here..'


3. Menjalankan Aplikasi

Copy file hasil ekstrak tadi ke direktori dimana aplikasi webnya mau di onlinekan. Contohnya copy filenya ke /opt/lampp/htdocs. Di Windows biasanya pada direktori C:\xampp\htdocs.

$ sudo mv ngrok /opt/lampp/htdocs

Diterminal arahkan ke direktori tersebut lalu jalankan aplikasinya.

$ ./ngrok authtoken <ngrok_token>

Untuk mendapatkan authtoken, buat akun terlebih dulu di https://dashboard.ngrok.com/signup. Kemudian pilih menu Authentication > Your Authtoken, gunakan token tersebut untuk autektikasinya.

Setelah konfigurasi authtoken berhasil, ketikkan perintah berikut untuk menjalankannya.

$ ./ngrok http 80

Gunakan link tersebut, dan tadaaa,, selamat web anda sudah online. 😎😂



SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT

Cara Blok Aplikasi di Windows Melalui Firewall

Cara Blok Aplikasi di Windows Melalui Firewall


Apa itu Firewall ? Secara garis besarnya Firewall atau Windows Firewall berfungsi  sebagai pelindung komputer dari serangan-serangan malware atau program jahat yang menyerang melalui jaringan internet. Untuk itu, selalu update Windows Security sobat ya kalo ada update-an. 😄

Selain sebagai pelindung, Firewall juga berfungsi untuk melakukan filter atau blocking terhadap beberapa aplikasi yang sekiranya tidak diharuskan menggunakan koneksi internet untuk menjalankan / membuka aplikasi tersebut. Contohnya saja untuk menghindari aplikasi kembali lagi menjadi Trial loh ðŸ˜‚


Cara Blok Aplikasi Melalui Firewall

Klik tombol pencarian di Taskbar lalu ketik Firewall atau Windows Firewall, lalu pilih Windows Defender Firewall.


Setelah muncul jendela Windows Defender Firewall, pilih Advanced Settings pada menu bagian kiri.

Pada tampilan Windows Defender Firewall and Advanced Security, pilih Outbound Rules kemudian klik New Rules...



Pada tampilan yang muncul, pilih Program lalu klik Next

Tahap selanjutnya adalah pemilihan path atau menentukan direktori program yang akan diblok. Secara default, setiap program yang terinstall ada di C:\Program Files\, atau untuk yang menggunakan Windows 64 bit direktorinya ada juga yang di C:\Program Files(x86). Contoh disini saya akan blokir program EaseUS yang ada di direktori Program Files. Klik tombol Browse.. untuk mencari programnya, lalu pilih Next.

Untuk bagian Action ini, karena kita akan memblokir program agar tidak terkoneksi internet maka kita pilih yang Block the connection, and then choose Next. Okey..

Beri centang semua rules yang ada pada tampilan yang muncul.

Isi deskripsi yang mudah dipahami, agar jika sewaktu-waktu ingin memblokir program lagi tidak bingung. 😆

Done, silahkan mencoba..

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT

Cara Sharing Folder di Windows dalam Satu Jaringan LAN

Cara Sharing Folder di Windows dalam Satu Jaringan LAN


Sharing bertujuan untuk saling berbagi dengan pengguna lain, baik itu berbagi file video, foto, music, dan lain-lain. Nah, sharing yang akan kita bahas kali ini adalah dengan menggunakan media LAN agar pengguna lain yang masih berada dalam cakupan satu jaringan bisa menggunakan data/file yang kita sharing.

Kenapa mesti harus menggunakan LAN? Ya anggap aja kalian mau copy file dari laptop ke laptop temen, tapi berhubung mungkin filenya terlalu besar sehingga flashdisknya gak muat, atau malah kalian lupa bawa flashdisk dan saat itu gimana caranya filenya harus bisa ditransfer ke laptopnya temen, karena disetiap keadaan darurat semua bisa dilakukan. 😂





Share Folder/File

Oke, sekarang kita siapin dulu file / folder yang mau ditransfer atau dishare. Sudah? Klik kanan > Properties.


Setelah mengklik tombol Share... maka akan muncul tampilan Network Access. Pilih siapa yang bisa mengakses folder yang nanti akan dishare, disini saya memilik Everyone > klik Add.


Silahkan atur pengguna lain yang mengakses dapat melakukan apa saja pada file kita, disini ada 3 pilihan, read untuk sebatas melihat-lihat (memutar music, video), read/write untuk melihat-lihat dan mengedit (edit/hapus file), dan remove untuk menghapus pengguna.

Kemudian klik Share. Jika ada pilihan konfirmasi, klik Yes. Jika muncul lagi pemberitahuan Network discovery and file sharing seperti gambar dibawah. Pilih Yes, turn on network discovery and file sharing for all public network. Tujuan agar memudahkan komputer lain ketika mengakses file/folder yang sudah dishare.


Jika berhasil maka akan muncul tampilan seperti gambar berikut.





Mengakses Folder Sharing

Setelah berhasil melakukan share, sekarang pada komputer yang akan mengakses file/folder sharing tadi, pada alamat Windows Explorer masukkan alamat ip komputer yang melakukan sharing file, contoh \\192.168.1.1.



Cara mengetahui IP Address: KLIK DISINI

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT

Cara Mengetahui IP Address di Windows

Cara Mengetahui IP Address di Windows



Internet Protocol atau biasa disingkat IP atau juga IP Address adalah deretan angka biner antara 32 sampai 128 bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk setiap komputer yang terhubung dalam jaringan internet. Contoh IP Address yang sering kita jumpai adalah 192.168.1.1 atau 127.0.0.1.

Nah, terus bagaimana cara kita mengetahui IP address dari sebuah komputer yang kita gunakan? Gampang bro, tapi tak segampang mendapatkan hatinya loh.. 😆

Caranya

Jalankan Command Prompt / CMD > Klik Start > ketik cmd > tekan enter.
Lalu ketikkan di cmd: ipconfig /all > enter, dan

TARAA, semua konfigurasi IP ditampilkan.

Untuk melihat dimana atau apa IP address kita saat ini, Cari pada konfigurasi bagian Wireless LAN adapter Wi-Fi: lalu IPv4 Address. Itulah IP address komputer kamu saat ini.



SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT


Install TeamViewer Via Repository

Install TeamViewer Via Repository



TeamViewer merupakan aplikasi populer yang digunakan untuk melakukan remote access melalui jaringan internet dari berbagai sistem operasi, seperti Linux, Windows, MacOS, maupun Android.

Pada kesempatan kali ini, kita akan mengintall TeamViewer di sistem operasi Linux melalui repository. Sehingga kita tidak perlu lagi mendownload secara manual aplikasinya.

Install TeamViewer

Jalankan terminal lalu tambahkan repository TeamViewer berikut:
$ sudo sh -c 'echo "deb http://linux.teamviewer.com/deb stable main" >> /etc/apt/sources.list.d/teamviewer.list'
Kemudian, download Key TeamViewer  Official melalui terminal berikut:
$ wget https://download.teamviewer.com/download/linux/signature/TeamViewer2017.asc
Lalu jalankan perintah berikut untuk menambahkan signature key TeamViewer pada sistem Linux.
$ sudo apt-key add TeamViewer2017.asc
Silahkan update reposity:
$ sudo apt update
Dan yang terakhir, install aplikasi TeamViewer  di Linux yang teman-teman gunakan:
$ sudo apt install teamviewer
Done, sekarang TeamViewer sudah berhasil terinstall.

Remove TeamViewer

Jika sewaktu-waktu teman-teman ingin menghapus aplikasi TeamViewer tersebut, jalankan perintah berikut:
$ sudo apt remove teamviewer

Atau jika teman-teman memiliki beberapa konfigurasi pada saat menginstall TeamViewer tadi, bisa gunakan perintah ini:
$ sudo apt purge teamviewer
Dan yang terakhir, hapus repository TeamViewer yang sebelumnya sudah ditambahkan. Pertama-tama, cek daftar repository eksternal yang sudah ditambahkan:
$ ls /etc/apt/sources.list.d
Kalau ada repository milik TeamViewer silahkan teman-teman hapus. Contoh perintahnya:
$ sudo rm /etc/apt/sources.list.d/teamviewer.list
Atau bisa juga menghapusnya melalui Software & Updates. Klik Menu (jika menggunakan classic menu atau yang sejenisnya) > Preferences > Software & Updates.

Klik menu tab Other Software, pilih repository milik TeamViewer, lalu klik tombol Remove.

Selanjutnya klik menu tab Authentication, pilih signature key milik TemaViewer, lalu klik tombol Remove.

Done, silahkan perbarui / update index repository teman-teman.
$ sudo apt update

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT